Kuliah Phonology, Apa Itu Phonology dan Perbedaannya Dengan Phonetic
Kuliah Phonology, Apa Itu Phonology dan Perbedaannya Dengan Phonetic - Gambaran umum mata kuliah phonology untuk kamu yang berminat masuk jurusan sastra Inggris!
Disclaimer:
Jd, di sini aku akan bhas gambaran umum mata kuliah phonology dri pngertian smpai bgian2nya, aku ga bhas detail krn kmbali lg ke judul "gambaran umum"
Slain jurusan Sastra Inggris, pendidikan bhs Inggris jg belajar mata kuliah ini.
Lebih & kurangnya mohon dimaklumi.
PENGERTIAN PHONOLOGY
- Fonologi adalah cabang ilmu linguistik yang mempelajari, menganalisis, dan membicarakan runtutan bunyi-bunyi bahasa yg secara etimologi berasal dari kata 'fon' yang berarti bunyi dan 'logi' yang artinya bunyi (Chaer, 1994: 102)
- Fonologi (Phonology) adalah bagian dari tata bahasa yang mempelajari bunyi² bahasa (Keraf, 1984: 30)
- Fonologi adalah bidang ilmu linguistik yang menyelidiki bunyi-bunyi bahasa menurut fungsinya (Kridalaksana, 1995: 57)
Berdasarkan beberapa pengertian di atas, dapat kita simpulkan, pengertian dari fonologi (phonology) adalah cabang ilmu linguistik yang menyelidiki, mempelajari, menganalisis, dan membahas bunyi bahasa yang dihasilkan oleh alat ucap manusia menurut fungsinya.
Pasti kalian bertanya2, apa sih fungsi dari mempelajari ilmu phonology (fonologi) ini?
Dengan belajar phonology, kamu bisa:
- Mengetahui perubahan bunyi suara pada suatu kata
- Mengetahui tentang proses pembentukan bunyi, penyampaian/pengucapannya.
- Mengetahui cara kerja organ tubuh manusia terutama yang berhubungan dengan penggunaan bahasa.
CABANG ILMU PHONOLOGY (FONOLOGI)
Cabang ilmu phonology terbagi menjadi 2, yaitu:
- Phonetic (Fonetik)
- Phonemics (Fonemik)
PHONETIC (FONETIK)
- Fonetik adalah cabang ilmu phonology yang menganalisa dan menyelidiki bunyi-bunyi ujaran yang dipakai dalam tutur, serta mempelajari bagaimana menghasilkan bunyi-bunyi tersebut dengan alat ucap manusia (Keraf, 1984: 30)
- Fonetik adalah cabang studi fonologi yang mempelajari bunyi bahasa tanpa memperhatikan apakah bunyi-bunyi tersebut memiliki fungsi sebagai pembeda arti atau engga (Chaer, 1994: 102)
- Fonetik adalah ilmu yang menyelidiki penghasilan, penyampaian, dan penerimaan bunyi bahasa; ilmu interdisipliner linguistik dengan fisika, anatomi dan psikologi (Kridalaksana, 1995: 56)
Dari sini kita bisa simpulkan bahwa fonetik adalah cabang ilmu fonologi yang menyelidiki, mempelajari, dan menganalisis bagaimana bunyi dihasilkan, penyampaian dan penerimaan bunyi² ujaran/bahasa yang dipakai dalam--
tutur tanpa memperhatikan fungsinya sebagai pembeda makna/arti yang melibatkan analisis ilmu anatomi, fisika, dan psikologi.
PHONEMICS (FONEMIK)
- Fonemik adalah cabang ilmu fonologi yg mempelajari bunyi bahasa dengan memperhatikan fungsi bunyi tersebut sebagai pembeda makna. Contoh: bunyi [p] pada kata [pace], [space], dan [map] tidak sama. Hal-hal seperti ini adalah sasaran/objek ilmu fonemik.
- Fonemik adalah ilmu yang menyelidiki mengenai sistem fonem suatu bahasa (Kridalaksana, 1995: 56)
Kesimpulannya, fonemik adalah cabang ilmu fonologi yang mempelajari dan menyelidiki bunyi ujaran/bahasa atau sistem fonem suatu bahasa dalam fungsinya sebagai pembeda arti.
Apa bedanya antara fonetik dan fonemik?
Kalau dalam fonetik kita mempelajari segala macam bunyi yg dapat dihasilkan oleh alat-alat ucap serta bagaimana tiap-tiap bunyi itu dilaksanakan, maka dalam fonemik, (cont..)
kita mempelajari dan menyelidiki kemungkinan² bunyi ujaran/bahasa yang manakah yang dapat mempunyai fungsi untuk membedakan arti.
JENIS-JENIS FONETIK
Menurut proses terjadinya bunyi bahasa, Chaer (1994: 103) membedakan adanya 3 jenis fonetik:
1. Fonetik Artikulatoris
2. Fonetik Akustik
3. Fonetik Auditoris
1. Fonetik Artikulatoris disebut juga fonetik organis atau fisiologis. Fonetik artikulatoris mempelajari bagaimana mekanisme bagaimana alat-alat bicara manusia bekerja dalam menghasilkan bunyi bahasa serta bagaimana bunyi-bunyi itu diklasifikasikan.
2. Fonetik akustik mempelajari bunyi bahasa sbg peristiwa fisis atau fenomena alam. Bunyi-bunyi itu diselidiki frekuensi getarannya, amplitudonya, intensitasnya, dan timbrenya.)
3. Fonetik Auditoris mempelajari bgmna mekanisme penerimaan bunyi bahasa tersebut oleh telinga kita
Kalau kita buatkan gambar, maka seperti ini gambarannya:
Pertanyaan:
Kak apa bedanya phonology di fak.sastra dgn pendidikan?
Sama saja, Di S1 sama aja, tapi kalau di S2, di Sastra kita lebih mendalami.
Kalau lanjut master/S2 itu ada 3 konsentrasi yang bisa dipilih:
1. Kesusastraan
2. Linguistik
3. Penerjemahan
Jadi, kalau lanjut S2 (M. hum), itu bisa pilih mana yg mau didalami, so gak cuman mendalami "Sastra" aja
Posting Komentar